- Tentukan aturan dari barisan berikut: 2, 3, 4, 5, 7, 9, 11, 13, 17, 19, 23, 25, …. Berapakah bilangan selanjutnya?
- Susunlah angka 1, 3, 4 dan 6 dengan sisipan tanda + - : X dan tanda kurung, hingga hasilnya 24
- Tentukan tiga suku barisan aritmetika bilangan bulat, yang jika dikalikan menghasilkan bilangan prima.
- Sebuah dompet berisi 30 koin, yang nilainya masing-masing 5 sen, 10 sen, atau 25 sen. Berapa banyak kombinasi agar nilai totalnya adalah $5 ?
- Suatu pecahan memiliki penyebut lebih besar dari pembilang, dan suatu pecahan lain memiliki penyebut lebih kecil dari pembilang. Mungkinkah kedua pecahan ini bernilai sama?
- Suradi ingin berjalan dari A ke B. Tetapi ia berjalan dengan cara yang aneh. Setiap kali maju satu langkah, yaitu 50 cm, ia mundur satu langkah, yaitu 40 cm. Jika jarak A dan B adalah 4,5 meter, berapa langkah paling sedikit untuk berjalan dari A ke B?
- Tentukan huruf berikutnya sehingga barisan ini logis: O - T - T - F - F - S - S - …
- A berada di tengah sebuah lingkaran, dan B berjalan mengelilingi lingkaran itu. A terus-menerus menghadap ke arah B. Apakah dapat dikatakan bahwa B mengelilingi A?
- Buktikan √10 + √17 > √53 secara cerdas
- Saking sulitnya tes ini, maka saya tidak mampu menggenapkan sampai 10 soal. Dapatkah Anda membantu saya ?.
[Solusi bisa dilihat pada link referensi]